Dandim 0415/Jambi Dampingi Danrem 042/Gapu Jemput Jenazah Almarhum Letda Ahmad Fikri Alhanidi.



Jambi
–  Dalam rangka pemberian penghormatan terakhir kepada seorang prajurit, Dandim 0415/Jambi Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya turut mendampingi Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad, S.I.P., dalam penjemputan jenazah Almarhum Letda Ahmad Fikri Alhanidi, S.Tr. Han, di Bandara Sultan Thaha Jambi, Selasa (30/07/2024).

Penjemputan jenazah ini dilakukan untuk memberikan penghormatan dan memastikan jenazah almarhum diberangkatkan dengan penuh kehormatan menuju rumah duka, sekaligus memberikan dukungan kepada keluarga almarhum, serta sebagai bentuk penghargaan atas jasa-jasa yang telah diberikan oleh Almarhum selama almarhum melaksanakan dinas kemiliteran. 

Letda Ahmad Fikri Alhanidi dikenal sebagai sosok yang berdedikasi tinggi dalam tugasnya. Ia merupakan abituren Akademi Militer 2022.

Sekitar pukul 08.44 WIB, jenazah meninggalkan Bandara Sultan Thaha Jambi dan diberangkatkan menuju rumah duka di Kembang Seri Baru RT. 02, Maro Sebo Ulu, Kabupaten Batanghari. Di rumah duka, jenazah akan disemayamkan secara militer sebagai bentuk penghormatan terakhir dan penghargaan atas pengabdian almarhum.

Dandim 0415/Jambi Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya menyampaikan, penjemputan ini merupakan bagian dari penghormatan kita terhadap jasa-jasa Almarhum Letda Ahmad Fikri Alhanidi. Kami turut berduka cita dan berharap keluarga almarhum diberi kekuatan dalam menghadapi musibah kehilangan orang yang kita cintai ini.

Dalam kesempatan tersebut, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad, S.I.P., juga mengungkapkan rasa duka citanya dan memberikan penghormatan kepada Almarhum. Penjemputan ini merupakan bagian dari tradisi militer untuk memberikan penghormatan terakhir dan memastikan jenazah diantar dengan layak menuju tempat persemayaman terakhir.(*)


Redaksi