Perdana Forum Komunikasi Seberhoyot Dusun Sarolangun Gelar Silaturahmi Akbar" Memperkaya Pemikiran Dan Memperluas Sudut Pandang"



SAROLANGUN
- Masyarakat Dusun Sarolangun Yang Terbentuk Dalam Forum Komunikasi Seberhoyot Dusun Sarolangun (FKSDS) Menggelar Silaturahmi Akbar di Kampung Mesjid Kelurahan Dusun Sarolangun Pada Senin Malam 05 Juni 2023.

Kegiatan Dengan Tema 'Memperkaya Pemikiran Dan Memperluas Sudut Pandang' Tersebut di Hadiri Langsung Oleh Penjabat Bupati Sarolangun, Ketua DPRD Sarolangun, Sekda Sarolangun, Para Kepala Dinas Sarolangun, Para Anggota DPRD Sarolangun,  Camat Sarolangun, Para Lurah Dan Kepala Desa di Kecamatan Sarolangun, Para Tokoh Masyarakat Dusun Sarolangun, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Para Perangkat Dusun Sarolangun, Pemuda Pemudi Sarolangun, Serta Ratusan Masyarakat Sarolangun Yang Antusias Menghadiri Dalam Acara Silaturahmi Akbar Seberhoyot.

Dalam Sambutannya Ketua Umum FKSDS M Saman Menyampaikan Bahwa "Kami Atas Nama FKSDS Mengucapkan Terima Kasih Kepada Bapak Pj Bupati Sarolangun Yang Telah Hadir Dalam Acara Silaturahmi Akbar FKSDS di Dusun Sarolangun. "Kata Ketua Umum FKSDS


Perlu Kami Sampaikan Bahwa Sarolangun Ini Adalah Kecamatan Yang Tertua di Wilayah Kabupaten Sarolangun, Dan Begitu Banyak Para Putra Daerah Sarolangun. Baik Itu Yang di Luar Sarolangun Maupun Dari Dalam Kota Sarolangun. Maka Dari Itu Kami Yang Hadir Pada Malam Ini Adalah Bagian Dari Komponen Itu, Bersatu Untuk Satu Pemikiran Dan Memperluas Sudut Pandang. "Terang Ketua Umum FKSDS.

Selain Itu Ishak Juansa Selaku Ketua Panitia Acara FKSDS Mengatakan Bahwa "Kegiatan Pada Malam Ini Adalah Silaturahmi Akbar Seberhoyot. Sesuai Dengan Tema Kita, Dengan Tujuan Sebagai Forum Komunikasi Yang Melibatkan Pemuda Dan Masyarakat Yang di Dusun Sarolangun Guna Membangun Solidaritas Dan Sinergitas, Serta Tidak Ada Menyaingi Organisasi Kemasyarakatan Lain. Dengan Harapan Mengakomodir Dan Menggabungkan Kegiatan Yang di Laksanakan Oleh Masyarakat. "Jelas Ketua Panitia FKSDS

Maksud Utama Organisasi Seberhoyot Ini Yakni Mengajak Seluruh Komponen Anak Muda Dan Berbagai Pihak Yang Memiliki Ketertarikan Menggali Potensi Yang Ada di Dusun Sarolangun Serta Wujudkan Kepedulian Masyarakat Terhadap Pembangunan, Kesejahteraan, Sumber Daya Manusia Dan Kearifan Lokal Bagi Masyarakat Dusun Sarolangun. "Tutup Ketua Panitia FKSDS.

Silaturahmi Akbar FKSDS Ini Juga di Sajikan Dengan Ceramah Agama Dan Do'a Bersama, Serta di Lanjutkan Dengan Penampilan Kesenian Putra Putri Dusun Sarolangun Lapik Semendo dengan Judul baganau Alau *( Yy )*



Redaksi