JAMBITRANSNEWS.COM - Pria bernama Hidayat Sinar Rahmat atau Dayat viral karena berhasil menikahi majikannya bule Jerman.
Ia berhasil menikah seorang perempuan bernama Kristina Wlasow yang pernah menjadi majikannya tersebut
Kini, keduanya telah hidup bahagia bersama anak perempuan mereka di sebuah rumah seharga Rp7 miliar di Jerman.
Lantas, bagaimana kisah Dayat dan Kristina sampai akhirnya dapat menikah dan tinggal di Jerman? Yuk simak kisahnya!
Kisah Cinta Pria Sulewsi yang Nikahi Majikan Bule Jerman
Bertemu di Pesta Ulang Tahun
Kala itu, Dayat mengaku bertemu istrinya di sebuah acara ulang tahun teman Kristina pada April 2015 silam.
"Dulu itu ketemunya di acara ulang tahun temannya Kristina di Yogyakarta, itu temanku juga. Awalnya cuma lihat-lihatan dulu belum ada rasa ketertarikan sama sekali," dilansir dari Detik.com.
Kala itu, ia juga masih menjalin hubungan pacaran jarak jauh dengan wanita lain.
Bahkan, ia mengaku sempat merasa takut pacara dengan bule Jerman tersebut.
"Aku mikirnya dulu itu aku takut kalau pacaran sama orang bule. Pertama beda agama terus beda budaya dan beda negara. Jadi waktu itu nggak ada pikiran sama sekali untuk menjalin hubungan dengan orang bule," jelasnya.
Jadi Anak Buah Kristina
Dayat dan Kristina pun akhirnya berkenalan hanya sebagai teman.
Setelah kenalan, Dayat mendapatkan tawaran pekerjaan dari Kristina yang ingin merekrut karyawan di perusahaan Jerman yang berada di Yogyakarta.
"Dia (Kristina) adalah bosku di perusahaan Jerman sebagai supplier furniture di Yogyakarta. Aku waktu itu bekerja sebagai product development," ucapnya.
Dengan tawaran gaji yang menggiurkan, Dayat pun akhirnya menerima pekerjaan tersebut.
"Tapi waktu itu aku pikiranannya cuma 'wah mantap kerja di perusahaan asing pasti banyak gajinya ini' dan memang waktu itu aku digaji langsung Rp5 Juta. Dan gaji itu sudah banyak banget untuk di daerah Yogyakarta. Sebulan kerja di sana akhirnya aku didekatin terus sama Kristina. Ditempel terus," ungkapnya.
Pernyataan Cinta Kristina Sempat Ditolak Dayat
Seiring waktu, ternyata Kristina tertarik dengan kepribadian Dayat dan akhirnya menyatakan cintanya.
Namun, pada saat itu Dayat menolak cinta bule Jerman tersebut karena ia sudah mempunyai pacar.
"Dan akhirnya dia nembak aku. Gila nda itu orang Indonesia yang muka kayak tutup panci ditembak sama orang bule cantik. Tapi waktu itu aku jawab, aku nggak mau pacaran sama orang bule ke dia," ujar Dayat.
Pacaran Diam-diam
Meski sudah mendapat penolakan dari Dayat, Kristina tampaknya tak pantang menyerah.
"Akhirnya selama sebulan dia nyoba terus dan mungkin dia juga sudah menyerah akhirnya dia bilang ke aku...ya sudah kalau memang kamu nggak mau sama aku, aku nggak bisa lihat kamu setiap hari di sini soalnya aku terlanjur suka sama kamu dan kamu nggak ngerespon perasaanku ke kamu," tambah Dayat.
Mendengar hal tersebut, Dayat pun langsung mengeluarkan keringat dingin.
Dia menduga akan dipecat oleh bosnya dan menjadi pengangguran sehingga memutuskan untuk menjalin hubungan dengan Kristina secara diam-diam.
Namun, akhirnya pacar dan teman-teman Dayat pun mengetahui hal tersebut.
Meski sempat terjadi konflik, Dayat akhirnya terus melanjutkan hubungannya dengan bule Jerman tersebut karena perasaan cintanya telah tumbuh.
Dayat dan Kristina Menikah
Keduanya memutuskan untuk menikah karena merasa sudah saling mengenal satu sama lain.
Dayat dan Kristina pun akhirnya menikah di Yogyakarta pada Agustus 2015.
"Orangtua aku yang minta aku itu harus nikahi Kristina. Dan akhirnya kami nikah kecil-kecilan di Yogyakarta. Kristina pun menjadi mualaf dan habis itu nikah bulan Juli 2016 di Jerman, supaya aku dapat kartu menetap di Jerman," kenangnya.
Tinggal di Jerman Setelah Menikah
Setelah menikah, keduanya menetap di kawasan Bad-Wildbad Black Forest, Jerman.
Dayat mengungkapkan suka dan duka selama tinggal di Jerman.
"Suka dan dukanya itu banyak. Yang pertama aku rindu banget sama Indonesia dan rindu banget sama orangtua dan teman-teman di sana. Sukanya sih aku itu belajar disiplin di Jerman. Secara Jerman termasuk negara yang sangat disiplin, dan memperluas wawasan aku dalam segi budaya bahasa dan pekerjaan," jelasnya.
Dayat dan Kristina dikaruniai seorang anak perempuan yang lahir di Jerman pada Juli 2016.
Itulah kisah pria Sulawesi bernama Dayat yang berhasil menikahi majikannya bule Jerman.
Sumber : Rumah 123.Com
Social Plugin